SEBAGAI upaya menekan kasus kekerdilan pada anak atau stunting, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pandeglang, melalui Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Mandalawangi, Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang, memberikan asupan vitamin A kepada puluhan balita di Posyandu Lebak Bitung, Desa Curug Lemo, Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang.
“Pada kegiatan ini, tercatat sebanyak 56 anak sudah menerima pemberian vitamin A. Selain itu, kami juga melakukan penimbangan berat badan serta pengukuran tinggi atau panjang badan,” ungkap Kepala Puskesmas Mandalawangi, Elsa Mariana, Kamis (22/2/2024).
Elsa mengatakan, bahwa Puskesmas Mandalawangi terus berupaya mendukung pencegahan dan penurunan kasus kekerdilan pada bayi dan balita melalui kegiatan pencanangan pemberian vitamin A dan Bulan Penimbangan Balita di Posyandu
setiap bulan Februari dan Agustus.
“Kegiatan kali ini yang kita lakukan, di Posyandu Lebak Bitung, Desa Curug Lemo, dan bekerja sama dengan Bidan Desa serta kader posyandu dengan menargetkan pemberian vitamin A kapsul biru untuk usia 6-11bln, dan vtamin A Kapsul merah 12- 59 bulan di wilayah tersebut,” katanya.
“Untuk mencegah stunting, dapat menerapkan Langkah ABCDE. Yaitu A, aktif minum Tablet Tambah Darah (TTD). Konsumsi TTD bagi remaja putri 1 tablet seminggu sekali, sedangkan konsumsi TTD bagi Ibu hamil 1 tablet setiap hari minimal 90 tablet selama kehamilan. B, Bumil teratur periksa kehamilan minimal 6 kali, 2 kali oleh dokter menggunakan USG. Lalu C, Cukupi konsumsi protein hewani setiap hari bagi bayi usia di atas 6 bulan 4. Kemudian D, Datang dan lakukan pemantauan pertumbuhan (timbang dan ukur) dan perkembangan, serta imunisasi balita ke posyandu setiap bulan. Dan yang terakhir itu E, Eksklusif ASI selama 6 bulan dilanjutkan hingga usia 2 tahun,” sambung Elsa.
Dirinya menyebut, pemberian beberapa jenis vitamin tersebut, sangat membantu menciptakan kekebalan tubuh pada anak agar terhindar dari penyakit infeksi, seperti Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA), campak dan juga diare.
“Puskesmas Mandalawangi juga, menyediakan pemberian imunisasi dasar pada balita. Karena imunisasi berguna untuk mencegah meningkatkan imun, sehingga dapat mencegah risiko anak rentan terkena berbagai penyakit infeksi menular,” terang Elsa.
Elsa berharap, dengan adanya kegiatan ini dapat mencegah terjadinya kasus stunting pada balita di Kabupaten Pandeglang khususnya Kecamatan Mandalawangi.
“Melalui kegiatan ini kami berharap, angka stunting di Kabupaten Pandeglang pada umumnya, dan khususnya di Kecamatan Mandalawangi bisa terus menurun. Sehingga anak-anak dapat mengalami tumbuh kembang yang baik dan normal,” ujarnya.
Redaktur : D. Sudrajat
Reporter : Asep