DALAM rangka meningkatkan kualitas pelaksanaan statistik sektoral tahun 2024, Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pandeglang menggelar pembinaan statistik sektoral Penyusunan Metadata dan Rekomendasi Statistik kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Pandeglang.
Kepala BPS Kabupaten Pandeglang, Achmad Widijanto mengatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan langkah penting untuk mendukung Satu Data Pandeglang agar tata kelola dan kualitas data statistik sektoral Kabupaten Pandeglang semakin berkualitas dan dapat segera diimplementasikan.
“Kami dari BPS Kabupaten Pandeglang mengadakan pelatihan atau pembinaan, terkait dengan data statistik sektoral yang dimiliki atau dikelola oleh OPD-OPD di Pandeglang,” katanya, Rabu (10/7/2024).
Menurutnya, kegiatan ini juga mengacu pada Perpres 39 Tahun 2019 terkait dengan satu data Indonesia (SDI).
“Dalam Perpres itu mengamanatkan, bahwa BPS sebagai pembina data dan Kominfo sebagai wali data. Sehingga kita tercapai tujuan Satu Data Indonesia, khususnya satu data Pandeglang,” terang Widijanto.
Widijanto berharap, kegiatan tersebut dapat meningkatkan koordinasi antar instansi dalam rangka penyelenggaraan statistik sektoral yang berkualitas akurat, mutakhir update, dan dapat dipertanggung jawabkan.
“Semua OPD mempunyai kegiatan pengumpulan data terutama untuk kebutuhan internal masing-masing, dimana data ini menjadi sebuah domain Pemda ataupun OPD untuk dikumpulkan yang mana data tersebut dipakai dan diharapkan dengan sumber daya yang ada, dana dari Pemerintah bisa dibagi pakaikan antar OPD dan masyarakat. Sehingga masyarakat dapat akses untuk mengerti data apa yang dibutuhkan, contohnya data pendidikan dan data sosial,” ungkapnya.
Widijanto mengungkapkan, bahwa data harus memenuhi prinsip satu data salah satunya dengan keberadaan metadata.
“Kemudian salah satu tema ini adalah metadata dan rekomendasi data, metadata adalah ringkasan dari kegiatan statistik yang dilakukan oleh OPD dan kita berharap mereka punya metadata nya, hal tersebut menghindari terjadinya duplikasi pengumpulan data antar instansi,” imbuhnya.
Redaktur : Fauzi
Reporter : Asep