Demokrat Pandeglang Bagikan Ratusan Paket Daging Kurban Kepada Masyarakat

0
104

DALAM menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang, menyembelih dua ekor sapi dan dua ekor kambing.

Penyembelihan empat hewan kurban tersebut, dilaksanakan di halaman kantor DPC Partai berlambang Mercy ini, pada Selasa (18/6/2024).

Dalam kesempatan itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang, MM Fuhaira Amin mengatakan, bahwa hewan kurban yang disembelih itu berasal dari para kader, simpatisan, dan Calon Wakil Bupati Pandeglang dari Partai Demokrat.

“Jika sudah disembelih, nanti daging kurban akan dibagi menjadi 350 paket. Kemudian, akan kami bagikan kepada warga sekitar yang tidak mampu dan juga para kader serta simpatisan partai. Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap sesama, dan mempererat tali silaturahmi kami dengan warga sekitar,” kata Fuhaira.

“Selain menyambut hari raya Idul Adha, penyembelihan hewan kurban ini juga sekaligus sukuran kami dari DPC Demokrat Pandeglang sebagai pemenang Pileg tahun 2024,” sambungnya.

Dirinya menjelaskan, jika kegiatan sembelih hewan kurban ini adalah kegiatan rutin partai yang telah dilaksanakan setiap tahun.

“Alhamdulillah, setiap tahun kita juga melaksanakan kegiatan rutin penyembelihan hewan kurban. Semoga, niatan kita diterima oleh Allah SWT,” ujar Fuhaira.

Sementara, Bakal Calon Wakil Bupati Pandeglang dari Partai Demokrat, Iing Andri Supriyadi menerangkan, bahwa berkurban sedianya juga melatih diri untuk peduli, cinta, dan peka terhadap nasib sesama umat manusia.

“Alhamdulillah, dalam kesempatan yang berbahagia ini bisa menyumbangkan 1 ekor sapi. Saya berharap, semoga daging kurban ini berkah dan bermanfaat untuk masyarakat yang menerima,” singkatnya.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang, MM Fuhaira Amin, Bakal Calon Wakil Bupati dari Partai Demokrat, Iing Andri Supriyadi, Caleg Dewan Terpilih, Linda Kurniasari, Cicih, Sam Aliando, Agus Bustomi, Ja’i Suryadi, pengurus DPC, Ketua PAC, dan simpatisan sekitar.

Redaktur : Fauzi
Reporter : Asep