DEWAN Pimpinan Cabang (DPC) partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Pandeglang, menggelar kegiatan rapat konsolidasi pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 di Hotel Rizky Pandeglang, pada Sabtu (24/8/2024).
Ketua DPC partai Gerindra, Rifki Pebriansyah mengungkapkan, bahwa rapat konsolidasi partai politik merupakan salah satu langkah penting dalam mempersiapkan dan memenangkan Pemilihan Kepala Daerah.
“Hal itu bertujuan, untuk membantu partai agar menjadi lebih terorganisir, fokus, dan efektif dalam menghadapi kompetisi politik,” ungkapnya.
Dirinya menerangkan, kemenangan Pilkada 2024 ini merupakan hal yang wajib untuk diperjuangkan. Hal itu sesuai amanat dari petinggi Partai Gerindra, untuk meraih pemimpin pada Pilkada di Provinsi Banten dan Kabupaten Pandeglang.
“Rapat konsolidasi DPC partai Gerindra Kabupaten Pandeglang yang kami laksanakan ini, untuk pemenangan pemilihan kepala daerah baik Gubernur Banten maupun Bupati Pandeglang,” kata Fikri.
Fikri menyebut, jika seluruh kader partai Gerindra harus tetap bersama agar membuat visi dan misi menjadi nyata.
“Terkait dengan pengkonsolidasian berjalan, kita sudah bergerak di lapangan oleh kader-kader kita di partai Gerindra. Mulai dari anggota DPRD Fraksi dan anggota DPRD terpilih, sudah bergerak untuk memenangkan calon-calon yang hari ini diusung oleh partai Gerindra,” tegasnya.
Ia menegaskan, bahwa pentingnya dukungan penuh untuk calon Gubernur Banten dan Bupati Pandeglang yang diusung oleh Partai Gerindra.
“Untuk kedepannya, kami akan terus bergerak untuk bagaimana mengawal kemenangan ini. Karena perjuangan kami harus maksimal dan all out menang total di Kabupaten Pandeglang untuk memperjuangkan ketua DPD kami pak Andra Soni dan juga bapak Dimyati sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, serta Bu Dewi dan pak Iing sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang. Dan yang paling istimewa adalah, hari ini Bu Dewi kita resmikan sebagai kader partai Gerindra,” ujar Fikri.
Redaktur : Fauzi
Reporter : Asep