Partai Demokrat Pandeglang S14P Jemput Kemenangan Pemilu 2019

0
235

SELURUH kader Partai Demokrat harus menjemput kemenangan Pemilu 2019. Ketua DPC Partai Demokrat Pandeglang, Yoyon Sujana mengatakan, semua kader harus siap menjemput kemenangan Pemilu 2019.

“Dalam acara ini hadir pula perwakilan KPU dan Bawaslu dan kehadirannya bukan untuk memantau karena ini bukan kampanye karena belum masuk tahapan, tetapi ini musyawarah anak cabang,” ujar Yoyon Sujana saat memberikan sambutan dalam acara Munancab III Partai Demokrat se-Kabupaten Pandeglang Wisma PKPRI Majasari, Rabu (14/03/2018) siang.

Anggota DPRD Banten ini mengharapkan, semua yang terpilih menjadi Ketua PAC untuk bisa mengikuti tagline “S14PD S14GA”.
Kemudian ia juga mengucapkan terimakasih kepada para pengurus yang sudah mengabdi di partai.

“Saya ucapkan terimakaaih kepada pengurus yang sudah mengabdi selama lima tahun kebelakang di PAC dan nanti yang terpilih bisa mengikuti tagline Partai Demokrat,” ungkap Yoyon dengan penuh semangat disambut tepuk tangan ratusan kader yang menghadiri acara.

Dalam acara ini dihadiri pula oleh Ketua BPOKK DPD Partai Demokrat Banten, Ucuy Mashuri yang mewaliki Ketua DPD Partai Demokrat Banten, Iti Octavia Jayabaya, Kepala Kesbangpol Pandeglang, Effendy, para pengurus DPC, para anggota DPRD Pandeglang dari Fraksi Demokrat, dan ratusan kader.

Redaktur : Dendi
Reporter : A Supriadi