Pemerintah Desa Karyawangi Kecamatan Pulo sari Kabupaten Pandeglang provinsi Banten, Melaksanakan Kegiatan Pembangunan jalan lingkungan Tahap II Tahun Anggaran 2023 Tepatnya di Kampung Kadu pasir, dengan anggaran Rp. 116.625.000.
Kepala Desa karya wangi Ade Jumaedi ketika di konfirmasi awak media Kamis (28 /3/ 2024), menjelaskan mengenai kegiatan pembangunan rabat beton jalan lingkungan tersebut dia pun menjelaskan, demi lancarnya aktivitas masyarakat pembangunan jalan tersebut harus di prioritaskan kita kerjakan melalui Dana Desa.
“Kedepan saya sebagai kepala desa insyaallah saya akan fokuskan soal pembangunan terutama jalan lingkungan.atau jalan poros yang berada di wilayah desa karya wangi karena jalan itu adalah salah satu akses kepentingan kita semua dalam meningkatkan perekonomian masyarakat, singkatnya,
Lebih lanjut Ade Jumaedi Mengatakan bahwa di desa karya wangi ini adalah tanggung jawab saya karena bukan hanya infrastruktur saja yang harus kita perhatikan namun masih banyak yang harus kita lakukan seperti peningkatan perekonomian masyarakat pendidikan serta kesehatan dan ini jelas lebih dari sekala prioritas yang harus segera kita atasi.
“Hal tersebut di benarkan oleh salah satu warga masyarakat yang ikut terlibat dalam kegiatan pekerjaan tersebut, yang di katakan salah satu warga yang bernama Kiki mengatakan, ini benar apapun yang disampaikan oleh kepala des di atas itu semuanya benar dan kami warga masyarakat sangat antusias mengucapkan terima kasih atas kepercayaan pa kades terhadap masyarakat, dan kami pun sebagai masyarakat desa karya wangi jelas akan memegang teguh kepercayaan yang telah di percayakan kepada kami, katanya.
“Dan saya yakin secara pribadi percaya bahwa desa karya wangi kedepan lebih maju dari sisi pembangunan infrastruktur maupun kestabilan perekonomian masyarakat,” sambungnya.***