Angota DPR RI Bantu Warga Pandeglang Pengidap Kista Hingga Lumpuh Total

0
111

ANGGOTA DPR-RI fraksi Partai Golkar dapil Pandeglang – Lebak langsung bergerak cepat membatu warga setelah mendapatkan laporan adanya warga yang hidup terlantaran dan membutuhkan uluran tangan dikarnakan kondisinya yang sangat memperihatinkan.

Imas warga Kampung Bararauk, Kecamatan Banjar, Kabupaten Pandeglang kondisinya sangat memperihatinkan. Hal ini dikarnakan ia mengidap penyakit Kista yang sudah 3 tahun tak kunjung sembuh. Hingga ia ditinggalkan oleh suaminya dalam keadaan sakit.

Imas yang tinggal bersama dua anaknya dan Ibunya yang sudah sangat tua harus bertahan hidup dari uluran tangan para demawan, lantaran ia tidak bisa bekerja untuk mengihupi kedua anaknya dan ibunya dikarnakan kondisi fisiknya yang lumpuh.

Adde Rosi yang merasa prihatin atas kondisi warga di dapilnya memberikan bantuan berupa sejumlah uang melalui Staffnya untuk membatu kebutuhan ibu Imas yang kondisinya sangat memperihatikan.

“Saya sudah memerintahkan staff saya untuk memberikan bantuan berupa uang dan sembako kepada bu imas yang mengidap pengakit kista dan lumpuh, sehingga untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari sangat suli”, katanya.

Politisi Partai Golkar itu pun mengaku setidaknya bantuan yang ia berikan bisa mengurangi beban bu imas yang tengah sangat kesulitan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama untuk bertahan hidup.

“Besar kecilnya yang saya berikan, semoga bisa mengurangi beban bu imas, untuk kenutuhan sehari-hatri dan juga berobat,” ucapnya.

Deden salah satu warga Barauk menuturkan jika sebelumnya Imas pernah diajukan untuk dibawa kerumah sakit untuk berobat oleh warga dan pihak desa. Namun lantaran ia tak mau, hal ini dikarnakan kedua anaknya dan ibunya yang harus ia tinggalkan di rumah. Terlebih lagi kedua anaknya yang masih kecil.

“Ia pernah di ajukan untuk dibawa berobat, namun kami tak memiliki cukup biaya, karna harus di rawat inap di rumah sakit,” ungkapnya.

Redaktur : D. Sudrajat
Reporter : Asep