Kantor Disdukcapil Pandeglang Terbakar, Yahya Gunawan Pelayanan Beralih ke Manual

0
306

KANTOR Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pandeglang, Minggu (08/09/2019) sekitar pukul 19.45 WIB mengalami kebakaran. Pemicu kebakaran diduga dari korsleting listrik pendingin udara di salah satu ruangan di lantai dua dan merambat ke ruangan lainnya.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pandeglang menyebut, peristiwa kebakaran pertama kali diketahui oleh warga yang tengah bermain di alun-alun. “Ada satu warga yang memberi tahu kepada petugas yang sedang berjaga di Disdukcapil bahwa ada percikan api. Tadi saya ke atas ada AC (pendingin ruangan, red) yang terbakar dan ada lemari arsip juga terbakar. Dari kebakaran itu kami tangani sekitar 10 menit sejak ada laporan,” tutur Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Pandeglang, Endan Permana saat ditemui di lokasi.

Di tempat yang sama, Plt Kepala Disdukcapil Kabupaten Pandeglang, Yahya Gunawan Kasbin menjelaskan, kebakaran yang diduga dari korsleting listrik di salah satu ruangan juga turut membakar sejumlah arsip tahun 2015.

“Ya, tadi terjadi kebakaran akibat arus pendek listrik yang merambat ke satu ruangan. Untuk arsip tadi ada yang terbakar, yaitu arsip tahun 2015, tapi masih aman karena sudah disimpan di server (peladen, red),” ujar Kepala Badan Pelayanan Pajak Daerah ini.

Ia memastikan peristiwa ini tidak akan mengurangi pelayanan. Akan tetapi, pelayanan untuk sementara akan dilakukan secara manual dan hanya melayani penerimaan dan pendaftaran.
“Untuk pelayanan masih bisa, tapi dengan manual. Listrik masih padam sampai besok, kerena di atas masih banyak air. Nanti besok kita bereskan,” pungkasnya.

Redaktur : A Supriadi
Reporter : Andre Sopian