Mantap, Omset Browgasm Capai Rp 70 Juta Perbulannya

0
351

SEJAK berjalan 5 tahun yang lalu Browgasm Sulam Alis yang berada di Jl. Ciracas Lama Gg. Hj Supiah No 8-8A ini tidak disangka bisa meraup omset sampai Rp 70 juta perbulannya.

Pasalnya, usaha di dunia seni kecantikan ini merupakan salah satu kebutuhan wanita yang paling diminati dan trend oleh masyarakat khususnya bagi kalangan wanita yang ingin tampil cantik dan menawan.

Owner Browgasm Sulam Alis Erica Anca mengatakan Alhamdulillah saya sangat bersyukur bisa mencapai omset sampai Rp 70 Juta perbulannya.

“Respon masyarakat sehari-harinya sangat antusias yang datang dan konsumen sendiri meningkat perbulannya”, katanya usai ditemui tuntasmedia.com.

Di Banten sendiri khususnya di Kota Serang life sytle belum begitu lumrah, berkat keinginan yang kuat akhirnya bisnis di dunia seni kecantikan merupakan peluang usaha yang tidak saya sia-siakan dan pada akhirnya bisa dikenal oleh masyarakat luas serta bisa mencapai omset yang tidak disangka-sangka sampai Rp 70 Juta perbulannya.

“Saat ini konsumen sendiri yang datang ke Browgasm ada yang dari luar daerah Banten diantarannya Medan, lampung Bogor, Jakarta dan Bandung,” tambah beliau.

Ia berharap, kedepannya bisa berkembang lagi sehingga omset bisa bertambah dan semakin banyak yang datang ke Browgasm.

“Semoga Broegasm bisa menjadi tempat yang tepat bagi kalangan wanita yang ingin tampil cantik & menawan di Banten khususnya dan luar daerah pada umumnya,” tandasnya.

Redaktur : D Sudrajat
Reporter : Farid